Thursday, 02 May 2024 | 02:59 PM

Trending News
04 April 2024,06:05 PM

BangkaNews.id -- PANGKALPINNANG PT Timah melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) terus meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di wilayah operasional Perusahaan.

Salah satu program layanan kesehatan yang dilakukan PT Timah ialah Mobil Sehat. Mobil Sehat merupakan layanan kesehatan yang datang ke berbagai wilayah operasional untuk memberikan pelayanan hingga ke dusun-dusun.

Pelayanan kesehatan yang dilaksanakaan di mobil ini dimulai sejak akhir tahun 2020 silam, telah mendatangi ratusan titik wilayah dan melayani ribuan masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Provinsi Kepulauan Riau.

Anggota holding Industri Pertambangan MIND ID ini memiliki tiga armada Mobil Sehat untuk memberikan pelayanan kesehatan di Pulau Bangka dan Pulau Belitung Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan di Karimun Provinsi Kepulauan Riau.

Bersamaan dengan kegiatan Mobil Sehat, PT Timah juga kerap memberikan edukasi tentang penanganan stunting bagi masyarakat melalui program Kemunting. Selain itu juga memberikan paket makanan tambahan bagi anak-anak stunting.

Pada tahun 2023, Mobil Sehat PT Timah memberikan pelayanan bagi 4.371 orang, pada tahun 2022 Mobil Sehat PT Timah memberikan pelayanan bagi 3.820 orang.

Kehadiran Mobil Sehat PT Timah ini juga mendukung program Pemerintah untuk mendekatkan pelayanan kesehatan dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Program Mobil Sehat PT Timah ini telah dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat, karena mereka tak perlu jauh-jauh untuk berobat. Selain itu mereka juga bisa berkonsultasi langsung dengan dokter yang memberikan pelayanan.

Pelayanan kesehatan di Mobil Sehat menjangkau berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga lansia.

Kehadiran Mobil Sehat PT Timah di masing-masing wilayah ini juga dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat, setiap kedatangan mobil sehat warga selalu antusias untuk memanfaatkan layanan kesehatan gratis ini.

Suparman warga Kampit, Kabupaten Belitung Timur yang telah merasakan layanan kesehatan dari PT Timah ini berharap mobil sehat terus bergerilya untuk melayani masyarakat.

“Kita harap pelayanan ini terus hadir di masyarakat, karena ini manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat,” katanya beberapa waktu lalu.


Senada, Mila Karmilawati, juga baru pertama kali berobat di dalam mobil sehat PT Timah Tbk, dan langsung terkesan.

Bahkan, ia mengklaim bahwa pelayanan kesehatan di mobil itu sangat baik dan membuat mereka nyaman berobat.

Ia berharap pelayanan mobil sehat itu selalu berjalan dan datang rutin ke lokasi tersebut.

“Ini bagus, cepat dan ramah serta ada komunikasi yang baik intinya lebih nyaman di sini,” tutupnya.

Sama halnya dengan yang disampaikan, Kepala Dusun Tanjung Ratu, Desa Rebo, Kabupaten Bangka Sudiryanto mengatakan, mobil sehat PT Timah baru pertama kali datang ke Dusun mereka dan warga sangat antusias untuk berobat.

“Sangat bersyukur melihat antusias warga banyak yang mau berobat. Tapi tadi saya lihat bukan hanya warga Tanjung Ratu saja yang berobat ada juga warga Dusun Karang Panjang, yang masih satu dengan Desa Rebo,”katanya.

“Kedatangan mobil sehat PT Timah untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis sangat membantu warga. Terima kasih kepada PT Timah yang telah membantu warga kami mendapatkan pelayanan berobat gratis,” ungkapnya.

Sama halnya dengan yang disampaikan oleh Salah satu warga Dusun Air Bulang, Desa Keposang, Kabupaten Bangka Selatan Junaina (51) mengatakan, dirinya sangat senang dengan adanya pelayanan kesehatan gratis di Mobil Sehat.

“Dari kisah orang – orang dan tetangga saya tahu ada berobat gratis dari PT Timah. Pokoknya berobat di PT Timah. Kalau PT Timah bersedia sering-sering memberikan pengobatan gratis untuk warga,” ujarnya. (***)

Komentar Anda